Kamis, Februari 18, 2021

Cara Mudah Daftar Akun BRImo Lewat HP

Asalamu'alaikum Wr. Wb. Bagaimana kabarnya sobat hari ini? Jumpa lagi dengan kami masih di TUTORIAL89, tempatnya berbagi tutorial-tutorial menarik. Dikesempatan kali ini kami akan membahas "Cara Mudah Daftar Akun BRImo Lewat HP".

Brimo merupakan aplikasi perbankan yang dikeluarkan oleh bank rakyat Indonesia (Bank BRI), yang sudah banyak digunakan sejak peluncuranya. Aplikasi ini merupakan pengembangan dari bri mobile banking dan internet banking yang dikemas dengan praktis di aplikasi bri brimo ini. Aplikasi BRI brimo ini sangat mudah dan praktis saat digunakan karena aplikasi ini ditujukan untuk kaum milenial. Aplikasi ini mendukung transaksi cashless yang sangat mudah untuk dilakukan. Dengan menggunakan aplikasi brimo kita dapat melakukan transaksi non tunai dengan sangat mudah dan simple seperti transfer, top up ovo, gopay dll yang pastinya memiliki  fitur yang cukup lengkap.

 

Cara Mudah Daftar Akun BRImo Lewat HP

 

Aplikasi bri mobile banking dirancang agar pengguna dapat bertransaksi melalui handphone baik itu transfer,pembayaran,dan transaksi non tunai lainya. Sedangkan aplikasi bri brimo ini merupakan aplikasi pengembangan dari aplikasi bri mobile banking yang dimana internet banking, mobile banking dan e-money hanya terdapat dalam satu menu transaksi. Hal tersebut membuat aplikasi bri brimo ini sangat nyaman digunakan karena penggunaanya yang sangat mudah dan simple. Karena aplikasi ini hasil pengembangan dari aplikasi bri mobile banking pastinya memiliki system keamanan yang lebih baik dari aplikasi bri mobile banking.


Kelebihan aplikasi bri brimo yaitu Dapat dijalankan dijaringan gprs,wifi,edge,3g; Dapat melakukan pengambilan uang tunai di atm tanpa kartu atm; Dapat melakukan mutasi rekening selama 1 tahun; Dapat melakukan pencarian atm terdekat yang bisa membantu ketika sedang berpergian jauh; Dapat login menggunakan finger print melalui sensor finger print yang terdapat di handphone kawan-kawan; Dapat melakukan pembayaran cicilan, Telkom, kartu kredit dan lain-lain.


Untuk dapat menggunakan aplikasi bri brimo ini nasabah harus memiliki akun bri brimo terlebih dahulu, nasabah dapat mendaftar akun brimo melalui handphone.


Berikut ini cara daftar brimo lewat hp Dowonload aplikasi brimo di apps store atau di play store, aplikasi ini bisa di dapatkan secara gratis. Jika sudah didwonload aplikasi brimonya bisa langsung klik ‘daftar’; masukan data diri, seperti nama lengkap,email aktif,tanggal,tahun lahir, no handphone aktif kemudian jenis kelamin, kemudian centang pada pilihan persetujuan kemudian klik ‘lanjut’; Jika sudah memasukan data diri, selanjutnya bisa langsung buat password/kata sandi dengan perpaduang angka, huruf besar dan kecil, jika sudah klik ‘lanjut‘. Selesai membuat password kawan-kawan akan ditujukan ke menu berikutnya, nasabah minimal mempunyai pulsa 5.000 untuk dapat menerima kode bri otp dari aplikasi brimo ini. Nasabah bisa langsung masukan kode otp yang masuk melalui sms. Jika pendaftaran berhasil maka akan muncul pemberitahuan bahwa registrasi akun brimo berhasil. Untuk login silahkan kawan-kawan untuk username bisa diisikan nomor hp yang tadi kawan  gunakan untuk mendaftar akun brimo ini dan password/kata sandi yang tadi telah dibuat.