Rabu, November 08, 2017

Cara Memasak Resep Bumbu Mie Ayam Super Nikmat

Asalamu'alaikum Wr. Wb. Bagaimana kabarnya sobat hari ini? Jumpa lagi dengan kami masih di TUTORIAL89, tempatnya berbagi tutorial-tutorial menarik. Dikesempatan kali ini kami akan membahas "Cara Memasak Resep Bumbu Mie Ayam Super Nikmat".

Tutorial kuliner | Yang ngaku orang Indonesia tentunya pernah makan olahan mie satu ini yaitu mie ayam. Mie yang rasanya sangat enak ini biasanya dijual di jalanan ataupun restoran mewah. Jika Anda biasanya membeli mie ayam, maka tidak ada salahnya untuk membuat sendiri di rumah. Bagi Anda yang ingin membuatnya berikut adalah resep bumbu mie ayam super lezat.

Cara Memasak Resep Bumbu Mie Ayam Super Nikmat
Gambar ilustrasi

Bahan bahan untuk membuat mie ayam

Bahan-bahan dasar mie ayam
- 500 gram mie telor atau mie basah
- 150 gram tulang ayam
- 250 gram daging ayam
- 500 ml miyak ayam

Bahan-bahan bumbu halus
- 4 siung awang putih
- 5 siung bawang merah
- 3 cm kunyit
- 4 butir kemiri
- 1 sendok teh ketumbar
- 1 ruas jahe

Bahan-bahan minyak ayam
- 125 gram bawang putih
- ½ liter minyak goreng
- 75 gram kulit ayam
- 75 gram ketumbar

Bahan-bahan pelengkap mie ayam
- ½ sendok teh lada bubuk
- Kecambah secukupnya
- Daun caisim secukupnya
- Air secukupnya
- Kecap asin secukupnya
- Kecap manis secukupnya
- Kecap Inggris secukupnya

Cara membuat mie ayam super nikmat

Cara memasak ayam untuk mie ayam
1. Langkah pertama yang bisa Anda lakukan yaitu rebus daging ayam sampai matang. Lalu angkat dan tiriskan, ingat air rebusan jangan dibuang karena akan dijadikan kaldu
2. Pisahkan daging dan tulang ayam, selanjutnya potong daging ayam kecil-kecil
3. Haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kunyit, ketumbar, jahe, dan kemiri
4. Tumis bumbu tadi sampai baunya harum, tambahkan garam dan penyedap rasa sampai rasanya mantap
5. Angkat dan tiriskan

Cara membuat kaldu mie ayam
1. Rebus air bekas rebusan ayam dan masukkan juga tulang ayam ke dalamnya
2. Biarkan hingga mendidih, tambahkan lada bubuk ½ sendok teh
3. Tambahkan juga garam dan aduk sampai siap digunakan

Cara membuat bahan-bahan pelengkap
1. Daun bawang dipotong-potong kecil
2. Daun caisim dipotong kecil-kecil
3. Membuat minyak ayam :
4. Panaskan wajan dan tumis bawang putih, bawang goreng, ketumbar, dan kulit ayam
5. Biarkan warnanya sedikit berubah sambil terus diaduk
6. Matikan kompor dan minyak siap untuk dipakai

Menyiapakan mie ayam yang nikmat
1. Masukkan mie ke air mendidih dan tunggu sampai kenyal, masukkan juga kecambah serta caisim
2. Siapkan mangkuk saji dan masukkan 2 sendok makan minyak ayam serta penyedap rasa
3. Masukkan mie dan tambahkan ayam secukupnya
4. Siramlah menggunakan air kaldu
5. Masukkan sayuran yang sudah disiapkan beserta kecambah
6. Tuangkan saus dan aduk
7. Mie ayam siap disantap

Nah, sangat mudah bukan bagaimana cara membuat mie ayam sendiri di rumah. Jadi tunggu apa lagi ayo segera buat dengan resep bumbu mie ayam di atas. Selamat mencoba ya.
INFO PENULIS
Penulis
Venicka Arlia Putriana
Facebook
https://fb.com/venicka.ap
Publised at