Senin, Mei 13, 2019

Resep Sambal Bakmi Bangka Beserta Cara Memasaknya + video

Asalamu'alaikum Wr. Wb. Bagaimana kabarnya sobat hari ini? Jumpa lagi dengan kami masih di TUTORIAL89, tempatnya berbagi tutorial-tutorial menarik. Dikesempatan kali ini kami akan membahas "Resep Sambal Bakmi Bangka Beserta Cara Memasaknya + video".

Tutorial kuliner | Salah satu yang membuat Bangka Belitung terkenal sampai ke berbagai penjuru dunia adalah sebuah film Laskar Pelangi yang di Indonesia sendiri menjadi film terlaris kedua setelah film warkop DKI reborn. Ternyata selain film Bangka Belitung juga terkenal dengan makanan mie bangkanya.

Sudah pernahkah Anda makan Mie Bangka khas dari Kota Bangka Belitung? Ya salah satu makanan khas dari kota Bangka ini berbahan dasar mie dan memiliki rasa yang sangat enak. Ingin tahu cara membuatnya? Inilah resep sambal bakmi bangka yang bakal buat Anda ketagihan.
  
Resep Sambal Bakmi Bangka Yang Bikin Lidah Bergoyang Beserta Cara Memasaknya
Gambar ilustrasi

Bahan untuk membuat sambal bakmi bangka

- Air Kurleb 1 liter
- Udang 250 gram
- Minyak untuk menumis 3 sdm
- Gula merah 1 sdm
- Kecap manis 3 sdm
- Mie basah 250 gram
- Tepung maizena 2 sdm
- Daun salam 1 lembar
- Taoge secukupnya dan direbus
- Kentang 1 buah yang dipotong-potong dan di goreng
- Mentimun satu buah dipotong kecil-kecil

Bumbu halus untuk membuat sambal bakmi bangka

- Lengkuas ½ ruas
- Kemiri 3 butir
- Jahe ¼ ruas
- Bawang merah 8 siung
- Bawang putih 4 siung
- Udang 4 buah dikupas kulitnya
- Garam secukupnya
- Merica secukupnya

Cara membuat sambal bakmi bangka

1. Panaskan air bersama dengan kepala udang dan kulitnya sampai tercium bau wanginya. Setelah itu angkat dan saring
2. Kemudian panaskan sedikit minyak dan tumis bumbu halus sampai harum
3. Setelah itu masukkan udang dan aduk hingga warnanya berubah kemerahan
4. Masukkan bumbu halus beserta udang tumis ke air kaldu rebusan udang tadi dan masaklah sampai mendidih
5. Tambahkan daun salam,  gula merah, dan kecap manis. Biarkan sampai mendidih
6. Kemudian masukkan larutan tepung maizena, aduk beberapa saat lalu angkat
7. Siapkan piring saji dan susun mie, kentang, taoge, tahu, serta mentimun
8. Siramkan kuah yang tadi sudah ditiriskan di atasnya
9. Mie bangka siap disajikan

Mie Bangka memang sudah terkenal rasa kelezatannya yang sangat nendang, jadi sayang sekali apabila Anda belum pernah mencobanya. Untuk itu, resep di atas tadi bisa Anda coba buat sendiri di rumah, dan rasakan betapa nikmatnya mie bangka akan menggoyang lidah Anda. Tentunya Anda akan sangat ketagihan dengan olahan mie yang satu ini.

Nah itulah sedikit info mengenai resep sambal bakmi bangka yang bisa Anda ketahui. Semoga bermanfaat untuk Anda semuanya.

Video Cara memasak

Bagi Sobat yang masih kurang jelas dengan pemaparan dalam bentuk artikel, mungkin bisa meluangkan waktu beberapa menit untuk melihat cara memasak dalam bentuk video di bawah ini. Selamat menyaksikan dan memahami.